Real Madrid kembali gagal menundukkan Atletico Madrid asuhan Diego Simeone musim ini. Los Merengues kalah 0-1 di El Derby Madrileno yang berlangsung di Santiago Bernabeu, setelah Antoine Griezmann mencetak gol di menit 53.

Megabintang Madrid, Cristiano Ronaldo, langsung mengeluh selepas laga kepada awak media dan “menyerang” rekan setimnya. Ia menilai kekalahan itu terjadi karena rekan setimnya, tak berada di level bermain yang sama dengannya.

Sontak komentar Ronaldo itu jadi bahan perbincangan di media sosial dan berpotensi menimbulkan perpecahan di ruang ganti Madrid. Kapten Los Blancos, Sergio Ramos pun langsung turun untuk menenangkan situasi tersebut.

Ia membela Ronaldo dan beranggapan bahwa pemain asal Portugal itu tak bermaksud menyerang siapapun. Ramos mengaku sangat bangga melihat perjuangan rekan setim yang saat ini diasuh Zinedine Zidane itu.

“Jika ada orang yang mengenal Cristiano, itu saya. Saya tidak berpikir dia ingin menyerang rekan setimnya. Sebagai kapten saya merasa bangga dengan kinerja rekan setim saya. Tapi semuanya bebas berekspresi,” ucap Ramos diberitakan ​Goal, Minggu (28/2).

“Saya pikir ketika hasil tidak sesuai harapan akan ada opini-opini negatif. Hasil ini sulit, Anda kalah di laga derby dan titel liga jadi semakin tidak mungkin diraih. Kami masih memiliki Champions League, dan kami harap bermain baik di sana,” lanjutnya.

“Kami sangat bangga dengan pekerjaan yang dilakukan Jese (Rodriguez), Lucas Vazquez, yang mati-matian mendapat kesempatan bermain dan ketika bermain, mereka menunjukkannya. Saya bangga dengan rekan setim, hasil tidak baik tapi ini momen saat kami harus bersatu. Saya mengenal baik Cristiano dan mungkin dia hanya tidak mengekspresikannya dengan cara yang tepat,” pungkas pria asal Spanyol.